MASIGNASUKAv102
6510051498749449419

Keutamaan Bulan Dzulhijjah

Keutamaan Bulan Dzulhijjah
Add Comments
Jumat, 01 Juli 2022
Sc : Islami.co

Hari ini merupakan awal bulan bertepatan dengan tanggal 1 Dzulhijjah 1443 H sesuai dengan hasil rukyatul hilal bil fi'li oleh Tim Rukyatul Hilal Nahdlatul Ulama.
Dzulhijjah merupakan salah satu bulan yang dimuliakan dalam Islam dan termasuk kedalam al-Asyharul Hurum atau bulan-bulan yang disucikan, selain Muharram, Rajab dan Dzulqa'dah. Selain itu seperti yang kita ketahui, bulan ini juga termasuk kedalam salah satu bulan haji (Syawal, Dzulqo'dah dan Dzulhijjah). 

Tentu ada banyak keutamaan dan keistimewaan dalam bulan Dzulhijjah, seperti halnya kewajiban melaksanakan Ibadah Haji bagi mereka yang mampu menunaikanya. Kemudian bagi yang bisa menunaikan ibadah haji lebih disarankan untuk memperbanyak amalan sunnah lainnya seperti sedekah, shalat dan puasa.

Sehingga dengan demikian, kesempatan untuk memperoleh keutamaan bulan Dzulhijjah tidak hanya untuk jamaah haji, namun bagi siapa pun mendapat kesempatan untuk mengamalkan ibadah meskipun dengan bentuk yang berbeda-beda. 
Anjuran untuk melaksanakan amalan sholeh ini terdapat dalam beberapa hadist, di antaranya sebagai berikut.

ال ل الله لى الله ليه لم : ا ام العمل الصالح لى الله الأيام العشر

Rasulullah saw bersabda: Tiada ada hari-hari lain yang disukai Allah swt untuk beribadah seperti sepuluh hari ini. (HR At-Tirmidzi).

Hadis ini menunjukkan anjuran beramal apapun di sepuluh hari pertama Dzulhijjah, namun sebagian besar ulama menggunakan hadist ini sebagai dalil yang dibangun pada awal Dzulhijjah.

Selanjutnya, amalan yang dapat dilakukan untuk menuai keutamaan di bulan Dzulhijjah adalah;
- Memperbanyak dzikir (takbir, tahlil, tahmid)
- Berpuasa di sembilan hari awal Dzulhijjah sangat di anjurkan, atau puasa pada tanggal 8 (Tarwiyah) dan 9 (Arafah).
- Bertaubat karena memang manusia tidak lepas dari perbuatan dosa.
- Memperbanyak amal sholeh seperti sedekah, sholat sunnah, membaca al-Qur'an dan sebagainya.
- Melaksanakan ibadah berkurban di hari raya Idul Adha dan hari Tasyrik.
- Tidak rambut dan kuku untuk orang yang berkurban.
- Menunaikan sholat Idul Adha dan mendengarkan khotbahnya.

Demikian beberapa amalan dan keutamaan bulan Dzulhijjah, semoga kita bisa memanfaatkan sekecil apapun momentum dalam rangka memperbaiki kualitas diri menjadi lebih baik. Semoga kita mendapat taufiq dan hidayah dari Allah swt. Wallahu 'alam.

Oleh Muhammad Abdul Qodir